Total Cetak Manga Tokyo Revengers Kini Tembus 25 Juta Copy

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr +


Anime Tokyo Revengers yang meraih kesuksesan luar biasa dan mendapatkan banyak respon positif dari para penikmat anime tak terkecuali di indonesia, bahkan penayangannya di youtube channel Muse Indonesia sering menjadi trending dan kesuksesan tersebut juga berdampak pada penjualan manga-nya. Pada akun resminya diumumkan bahwa total cetak manga buatan Ken Wakui kini tembus 25 juta copy. Dalam pencapaian ini penulis juga merayakannya dengan membuat sebuah ilustrasi untuk memperingati tonggak sejarah sebelumnya.

Pencapaian tersebut tentu saja luar biasa sebab pada bulan Juni kemarin, manga Tokyo Revengers mencetak sekitar 20 juta copy dan pada bulan akhir Maret penjualan baru mencapai sekitar 10 juta copy, hal tersebut menunjukan bahwa perkembangan manganya sangat cepat, mengingat animenya kini sudah ditayangkan perdana pada bulan April lalu.

Perkembangan manga tersebut bisa di bilang melebihi ekspektasi dengan pertumbuhan penjualan yang mencapai 670% dari akhir bulan Maret. Manga tersebut memulai debutnya di Majalah Shonen Mingguan Kodansha pada bulan Maret 2017. Kodansha menerbitkan volume kompilasi kedua puluh satu pada Februari 2021, diikuti oleh volume kedua puluh dua pada April 2021.

Tokyo Revengers menceritakan seorang lelaki pengangguran berusia 26 tahun bernama Takemichi. Dia baru mengetahui bahwa gadis yang menjadi pacarnya ketika masih duduk di bangku SMA satu-satunya gadis yang pernah dikencaninya telah meninggal akibat ulah geng berandalan.

Kemudian, setelah hampir mati tertabrak kereta, dia menyadari bahwa dirinya kembali ke masa lalu saat dia masih duduk di bangku SMP. Takemichi bersumpah untuk mengubah masa depan dan menyelamatkan gadis itu. Demi melakukannya, dia bertujuan untuk naik ke puncak geng berandalan paling brutal di wilayah Kanto.

Source

ANN



Share.