MangaList — Pony Canyon baru saja membuka situs resmi untuk adaptasi anime televisi dari manga Giji Harem karya Yuu Saitou, mengungkapkan para pemeran utama dan visual pertama yang dapat kamu lihat diatas.
Nobuhiko Okamoto dan Saori Hayami akan menjadi pengisi suara Eiji Kitahama dan Rin Nanakura.
Yuu Saitou awalnya mulai memposting manga komedi romantis ini di akun Twitter-nya pada Juni 2018. Gessan memuat seri manga dari Januari 2019 hingga Maret 2021. Shogakukan menerbitkan volume keenam dan terakhir pada April 2021.
Sinopsis:
Eiji Kitahama, seorang siswa SMA kelas dua, sangat ingin menjadi populer. Untuk mewujudkan impian tersebut, Rin Nanakura, juniornya di klub drama, menggunakan kemampuan aktingnya untuk menciptakan harem gadis-gadis penyayang untuknya. Meskipun berbagai “gadis” ini menunjukkan kasih sayang kepada Eiji, perasaan aktris di balik mereka sangat nyata. Akting Rin yang penuh warna terus menggembirakan Eiji, tetapi apakah bintang itu sendiri akan berhasil mencuri hati Eiji?