Heion Sedai no Idaten-tachi Ungkap Tanggal Rilis, Trailer, dan Detail Lainnya

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr +


Anime baru garapan MAPPA, Heion Sedai no Idaten-tachi (Idaten Deities in the Peaceful Generation) dijadwalkan akan tayang perdana pada 22 Juli mendatang di Jepang. Pengumuman tersebut disampaikan langsung lewat situs resminya, bersamaan dengan pelepasan video promosi dan visual barunya. Staf juga mengungkapkan empat seiyuu utama anime.

Seiyuu:

  • Romi Park sebagai Hayato.
  • Megumi Ogata sebagai Essly.
  • Yui Horie sebagai Paula.
  • Akemi Okamura sebagai Rin

Tim produksi:

  • Sutradara: Seimei Kidokoro (Anne Konnichiwa: Before Green Gables, Uchiage Hanabi, Shita kara Miru ka? Yoko kara Miru ka?)
  • Skrip seri: Hiroshi Seko (Dorohedoro, Banana Fish, Jujutsu Kaisen, Owari no Seraph)
  • Desain karakter: Nao Ootsu (Beastars, Garo: Guren no Tsuki, Youjo Senki)
  • Studio: MAPPA

Cool-kyou Shinja dan Amahara mulai menerbitkan manga di majalah Young Animal Magazine terbitan Hakusensha pada Agustus 2018. Manga ini merupakan remake dari manga karya Amahara dengan judul yang sama, sebelum diserialkan di Weekly Shounen VIP pada 2008. Volume ketiga manga telah dirilis pada 11 Agustus lalu.

Dalam cerita manga Heion Sedai no Idaten-tachi, para dewa muncul saat umat manusia berada di ambang kehancuran oleh iblis. Dewa yang disebut “Idaten” berperang dan telah berhasil menyegel iblis 800 tahun yang lalu. Saat ini, “Idaten” tidak memiliki pengalaman berperang dan menjalani hidup damai. Tapi, sekarang, iblis itu muncul kembali, membuat pertempuran antara manusia, dewa, dan iblis tidak dapat dihindari lagi. Sisi mana yang akan menjadi pemenang kali ini dengan kondisi yang berbeda dari sebelumnya?

Source

Comic Natalie



Share.