Melalui situs resminya, Anime Princess Principal Movie Part 1 menampilkan PV Perdananya yang menampilkan cuplikan cereita dan jadwal tayang Movie tersebut. Movie ini akan tayang pada 10 April 2020 di bawah naungan studio Actas.
Sinopsis Princess Principal:
Pada awal abad ke-20, penemuan zat Cavorite memungkinkan produksi teknologi militer canggih dan mengarahkan negara menuju konflik. London sekarang terbagi oleh tembok, dan Kerajaan dan Persemakmuran Albion berperang diam-diam di mana spionase adalah satu-satunya senjata yang dapat mengacaukan musuh. Sekelompok gadis dari sekolah Queen’s Mayfaire yang bergengsi bekerja sebagai mata-mata yang menyamar untuk Persemakmuran.

Para Karakter:
- Ange (CV: Aoi Koga) (Sebelumnya, Imamura Ayaka tetapi mengalami masalah kesehatan dan harus pensiun dari dunia Seiyuu)
- Princess (CV: Akira Sekine)
- Dorothy (CV: You Taichi)
- Beatrice (CV: Akari Kageyama)
- Chise (Cv: Nozomi Furuki)
Anime Princess Principal Movie ini akan tayang sebanyak 6 Part dan kesemuanya merupakan sekuel dari TV serinya yang sudah tayang pada Summer 2017 dengan jumlah 12 Episode.