Beberapa karakter Tokusatsu diketahui memiliki kelemahan yang bisa dibilang sangat aneh alias tidak biasa yang mana hal ini tentunya menjadi sesuatu yang menarik. Dalam franchise Tokusatsu tentunya ada banyak karakter kuat yang diperkenalkan dalam ceritanya. Namun, terlepas dari kekuatan dahsyat yang dimiliki oleh para karakter itu ternyata mereka memiliki kelemahan yang aneh alias tidak biasa. Apa saja?
Takut Monster
Untuk kelemahan satu ini selain dianggap yang paling aneh namun, juga sangat membingungkan. Sosok Albert Smith sang Purple Ranger yang menjadi bagian dari tim Power Rangers Dino Charge. Dia memiliki ketakutan terhadap monster yang mana ini tentunya membingungkan mengingat sebagai anggota dari Power Rangers sudah seharusnya Albert tidak merasa takut terhadap monster yang selalu menjadi lawannya.
Namun, ternyata ada alasan terkait dengan rasa takut Albert Smith tersebut. Selama menjadi Purple Ranger dia hanya menggunakan kekuatannya untuk menghadapi para penjahat level kecil seperti rampok atau pencopet. Sehingga, ketika kemudian dia harus berhadapan dengan monster yang kekuatannya jauh berada di atasnya dia pun merasa ketakutan karena tidak memiliki pengalaman bertarung dengan mereka.
Di sisi lain juga hal ini terasa ironis karena Albert sendiri mengaku bahwa dia adalah seorang pemburu Big Foot. Hal ini pun membuat Albert Smith akhirnya menyerah untuk menjadi seorang Ranger dan memutuskan untuk menyerahkan Purple Gem yang dia miliki sehingga dia tidak bisa lagi menggunakan kekuatan tersebut untuk berubah. Setelah diberikan akhirnya Purple Gem tersebut menyatu dengan Kendall Morgan.
Tidak Bisa Berbohong
Selain takut monster kelemahan yang satu ini juga bisa dibilang sangat aneh dan membingungkan. Momoi Taro dari series Avataro Sentai Donbrothers bisa dibilang merupakan sosok yang sangat jujur di mana bahkan dia tidak memiliki kemampuan untuk berbohong kepada orang lain. Apa yang ada dalam pikirannya atau apa yang dia rasakan akan selalu keluar dari mulutnya tanpa memperdulikan perasaan orang lain.
Akibat terlalu jujur Momoi sempat harus merasakan akibatnya di mana dia berhasil dikalahkan oleh Sonoi setelah dia bertanya apa kelemahannya. Hal ini juga sempat membuat Momoi harus tewas untuk beberapa saat sebelum dia kembali bangkit. Menariknya adalah kemudian kita mengetahui apa yang menjadi alasan Momoi Taro tidak bisa mengatakan kebohongan atau tidak bisa berbohong.
Momoi diketahui akan tewas selama beberapa detik jika dia melakukan kebohongan. Karena itulah, Momoi sangat takut dan tidak bisa berbohong. Meskipun begitu, dalam salah satu episodenya kita kemudian melihat bagaimana Momoi Taro memanfaatkan kelemahannya tersebut sebagai cara untuk mengelabui musuhnya. Ini menjadi cara yang menarik untuk memanfaatkan kelemahan dari salah satu karakter.
Takut Ular
Gerotan merupakan salah satu karakter yang muncul dalam series B-Robo Kabutack yang tayang pada tahun 1997. Dia merupakan robot katak yang memiliki angka ‘7’ d badannya. Gerotan juga berasal dari pencipta yang sama dengan Kabutaku. Namun, Gerotan sendiri muncul di pertengahan musim, tepatnya pada episode ke 22 di mana dia menjadi robot yang dihadirkan untuk membantu Yuzuru dalam pertandingan voli.
Gerotan sebenarnya adalah sosok robot yang kuat dan memiliki kemampuan bertarung yang mumpuni. Meskipun begitu, Gerotan diketahui memiliki sebuah kelemahan yang sangat aneh di mana dia memiliki ketakutan dengan seekor ular. Hal ini sebenarnya memang juga terjadi di dunia nyata di mana katak adalah mangsa dari ular. Inilah alasannya Gerotan juga memiliki kelemahan terhadap seekor ular.
Di sisi lain, kelemahan dari Gerotan terhadap ular juga nyatanya memiliki pengaruh besar terhadap momen pertarungannya menghadapi salah satu robot lawannya yaitu Koburanda. Robot villain ini memiliki desain yang terinspirasi dari seekor ular kobra. Hal ini jelas memberikan kesulitan bagi Gerotan dalam bertarung karena ketika dia berada dalam mode supernya Gerotan akan kembali ke mode awal.
Takut Kotor
Kelemahan dari franchise Tokusatsu yang paling aneh selanjutnya adalah takut kotor yang merupakan kelemahan dari Ultraman Zearth. Mayoritas fans mungkin tidak terlalu mengenal siapa sebenarnya Ultraman Zearth. Hal tersebut wajar karena Ultraman Zearth tidak pernah muncul di berbagai Ultraseries dan hanya muncul di film saja. Diketahui jika karakternya muncul dalam dua film Ultraman Zearth serta dua film pendek lainnya yaitu Ultraman Densetsu 1 dan juga Ultraman Densetsu 2.
Karena pada dasarnya Zearth merupakan Ultraman parodi sehingga banyak hal yang muncul berkaitan dengan karakternya juga merupakan parodi. Hal ini terbukti dari asal-usul Ultraman Zearth yaitu Nebula Z95 yang merupakan parodi dari Nebula M78. Ultraman Zearth memang merupakan Ultraman yang menjadi hasil perayaan 30 tahun franchise Ultraman pada 1996. Ultraman Zearth memiliki human host bernama Katsuto Asahi.
Cara dia bertransformasi menjadi Ultraman juga bisa dibilang sangat unik yaitu menggunakan sebuah sikat gigi. Kedatangannya ke bumi adalah untuk membersihkan polusi yang ada di bumi. Ultraman Zearth diketahui memiliki kelemahan yang aneh di mana dia sangat takut akan kotor. Ketika kemudian tangan atau anggota tubuhnya kotor maka, dia akan berusaha dengan cepat membersihkannya.
Takut Air
Dalam film kolaborasi antara Kamen Ride OOO dan Kamen Rider Fourze para fans diperkenalkan dengan satu sosok Kamen Rider jahat yang bernama Kamen Rider Poseidon. Dia merupakan sosok Kamen Rider yang mengerikan dan beringas yang menjadi lawan bagi Eiji dan yang lain. Kemudian terungkap bahwa sosok yang ada di balik Kamen Rider Poseidon sendiri adalah seorang anak muda yang bernama Miharu Minato.
Menariknya adalah sosok Miharu justru berbanding terbalik sifatnya dengan Kamen Rider Poseidon di mana Miharu justru lebih penakut dan baik. Dia bahkan diperlihatkan sangat tidak percaya diri dengan kemampuan yang dimiliki. Inilah yang kemudian membuat Miharu kemudian gagal untuk mewarisi kekuatan Kamen Rider Aqua. Dalam ceritanya diperlihatkan jika Miharu mendapatkan Poseidon Driver oleh Kousei Kogami.
Hal ini sengaja dilakukan untuk bisa meningkatkan level kekuatan dan juga kepercayaan dirinya. Tetapi, sayangnya, terdapat adanya kelainan fungsi sistem pada driver tersebut yang membuatnya kemudian tidak sadarkan diri saat berubah menjadi Kamen Rider Poseidon. Namun, pada akhirnya, Miharu mampu untuk mengesampingkan rasa takut terbesarnya terhadap air dan akhirnya benar-benar berubah menjadi Kamen Rider Aqua.
Mudah Depresi
Kelemahan aneh di Franchise Tokusatsu lainnya adalah mudah depresi. Apa yang terjadi kepada Misao Mondo dalam series Doubutsu Sentai Zyuohger mirip seperti Miharu. Dalam hal ini, saat berubah menjadi Zyuoh the World alias Sixth Ranger dalam series Zyuohger tersebut dia akan terlihat sangat berani, brutal, dan sama sekali tidak memiliki belas kasihan. Yamato dan yang lain bahkan merasa ketakutan dan trauma jika harus berhadapan dengan Misao lagi dalam pertarungan.
Tetapi, faktanya sosok Zyuoh the World tersebut tidak lain hanyalah seorang Ranger yang berada di bawah pengaruh jahat. Pasca pengaruh jahat yang ada dalam diri Ranger tersebut menghilang kita kemudian melihat adanya sosok yang sangat berbeda. Sosok tersebut adalah Misao Mondo. Hal yang juga semakin mengejutkan adalah Misao merupakan seorang pemuda yang sebenarnya sangat penakut dan lemah.
Misao juga diketahui memiliki kelemahan di mana dia sangat tidak percaya diri, selalu merasa cemas, dan mudah untuk terbawa perasaan. Inilah yang kemudian membuat Misao sering tiba-tiba merasa murung dan tertunduk lesu serta depresi hanya karena sebuah hal yang kecil. Masalah ini sering membuat rekan-rekannya merasa marah dan kesal terhadap Misao karena merubah situasi menjadi kurang kondusif.
Takut Tomat
Sosok Hayate yang berasal dari series Seijuu Sentai Gingaman yang tayang pada 1998 terkenal sebagai sosok yang tenang, pemberani, dan juga tangguh. Hampir tidak ada yang bisa membuatnya takut dan Hayate juga dianggap sebagai sosok yang paling dewasa diantara yang lainnya. Inilah alasan mengapa kemudian dia menjadi panutan bagi yang lain. Tetapi, ada sebuah momen menarik di salah satu episode yang memperlihatkan rasa takutnya.
Pada episode ke 21 diperlihatkan Gingaman melakukan piknik ke pantai dan mereka mendapatkan sajian berupa buah tomat dari sosok Suzuko. Saat itu terlihat bahwa hanya Hayate yang tidak memakan buah tomat tersebut. Kemudian, dalam salah satu pertarungan diperlihatkan jika Hayate terluka parah yang membuatnya hanya bisa sembuh dengan memakan buah yang hanya ada di hutan Ginga.
Sayangnya, hutan Ginga sendiri sudah tenggelam ke dasar laut. Tetapi, menariknya adalah kandungan buah yang dimaksud mirip dengan buah tomat. Suzuko sendiri kemudian berusaha untuk memberi tahu kepada Hayate bahwa ada tomat yang paling enak dan tumbuh di salah satu bukit. Rekannya kemudian berusaha memaksa Hayate untuk memakan tomat yang pada akhirnya justru dia menjadi penggemar buah tersebut.
Takut Marshmallow
Kelemahan paling aneh dalam franchise Tokusatsu lainnya adalah Marshmallow. Sixth Ranger atau Ranger keenam dari series Mashin Sentai Kiramager, Takamichi, memiliki kelemahan atau rasa takut yang besar terhadap marshmallow. Namun, alasan di balik hal tersebut bisa dibilang cukup dramatis. Karena sejak remaja dia sudah diadopsi oleh King Oradin banyak hal dari masa muda Takamichi yang masih dianggap belum selesai.
Saat Takamichi masih SMA dia pernah mendapatkan coklat dari seorang gadis saat momen valentine. Namun, saat Takamichi hendak memberikan marshmallow kepada sang gadis dia pun berkata hal yang menyakitkan hati sang gadis. Pasalnya, gadis tersebut tidak sengaja mendengar semua yang diucapkan oleh Takamichi tersebut. Semenjak saat itu dia pun mengalami trauma psikis terhadap Marshmallow.
Hal ini pun berpengaruh terhadap perannya di Kiramager karena saat bertarung menghadapi seorang monster yang berbentuk marshmallow dia pun tidak bisa berbuat banyak. Teman-temannya kemudian membantu Takamichi untuk menghilangkan trauma tersebut. Setelah berhasil menghilangkan trauma terkait marshmallow dia pun kemudian memberikan marshmallow kepada sosok gadis pujaanya meskipun sudah berlalu selama 30 tahun.
Takut Ikan
Billy Cranston merupakan salah satu karakter populer dalam series Mighty Morphin Power Rangers. Dia terkenal sebagai sosok yang cerdas dan berani namun, Billy diketahui memiliki satu kelamahan yang cukup aneh. Diketahui jika Billy memiliki ketakutan terhadap ikan. Sama seperti halnya Takamichi bahwa ketakutan yang dia rasakan terhadap ikan merupakan akibat dari trauma masa kecilnya.
Dalam cerita seriesnya diperlihatkan bahwa ketika Billy masih kecil dia pernah bermain-main di sebuah kolam ikan. Ketika sedang bermain air jarinya kemudian tergigit oleh seekor ikan. Hal itu akhirnya memunculkan ketakutan terbesar Billy terhadap ikan. Trauma mendalam itu bahkan membuat Billy tidak mau memakan atau menyentuh apapun yang berkaitan atau memiliki bahan dari ikan.
Ketika menghadapi sosok monster yang menyerupai ikan Billy pun merasakan ketakutan yang sangat luar biasa. Meskipun sempat merasakan ketakutan dan tidak mampu untuk ikut bertarung bersama teman-temannya namun, akhirnya Billy berhasil untuk mengalahkan rasa takutnya tersebut. Dia kemudian ikut bertarung mengalahkan sosok monster ikan dan juga di akhir episodenya diperlihatkan jika Billy memancing ikan di danau.
Takut Ayam, Kekurangan Gula, Dan Kepanasan
Kelemahan paling aneh di franchise Tokusatsu lainnya adalah takut akan ayam, kekurangan gula, dan juga kepanasan. Tiga kelemahan ini berasal dari trio anggota dari tim Tokumei sentai Go-Buster. Tim Super Sentai ini menghadirkan konsep yang unik di mana mereka hanya muncul dalam konsep tiga orang saja. Mereka memiliki berbagai kekuatan yang unik namun, ada efek negatif yang kemudian muncul dari hal tersebut.
Sang Red Buster, yaitu Hiromu, memiliki ketakutan terhadap ayam. Dalam hal ini, Hiromu akan membeku atau terdiam selama beberapa detik ketika melihat ayam tidak peduli apakah ayam tersebut muncul dalam wujud nyata atau hanya dalam bentuk gambar. Hal ini lagi-lagi karena Hiromu diketahui memiliki trauma masa kecil yang akhirnya membuat dia takut terhadap ayam. Ryuji atau Blue Buster memiliki kelemahan dalam hal kepanasan.
Ryuji akan berubah menjadi sosok yang sangat mudah marah dan bisa melukai orang lain dalam keadaan panas atau kepanasan. Inilah alasan mengapa kemudian dia menghindari pertarungan dalam waktu lama juga menghindari berbagai objek yang panas. Sedangkan, Yoko atau Yellow Buster memiliki kebiasaan untun memakan coklat atau makanan manis. Kekurangan gula dalam tubuhnya akan membuat Yoko kelelahan. Kelemahan ini kemudian diaplikasikan juga dalam versi Power Rangers.
Meskipun memiliki kekuatan yang dahsyat dan juga luar biasa namun, para karakter dalam franchise Tokusatsu di atas memiliki kelemahan yang ternyata aneh atau tidak biasa. Ada yang memang berhasil melampaui rasa takutnya tersebut namun, ada juga yang kemudian memanfaatkan kelemahannya tersebut.
Artikel 10 Kelemahan Paling Aneh Di Franchise Tokusatsu! pertama kali tampil pada Greenscene.