10 Kamen Rider Dengan Rating Terendah!

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr +


Meskipun series Kamen Rider sangat populer di Jepang dan memiliki banyak penonton, namun ada beberapa yang diketahui memiliki rating terendah. Series Kamen Rider merupakan salah satu series Tokusatsu yang populer di Jepang selain Super Sentai. Setiap tahun merek selali menghadirkan karakter baru yang diperkenalkan kepada para fans. Meskipun begitu, beberapa dari series Kamen Rider tersebut diketahui memiliki rating terendah terlepas dari popularitasnya. Apa saja?

Kamen Rider OOO

kamen rider rating terendah

Salah satu series Kamen Rider yang menghadirkan konsep unik dan cerita yang lebih berwarna. Dalam ceritanya diperlihat jika Eiji Hino, yang juga dikenal sebagai Kamen Rider OOO atau Kamen Rider Ozu, merupakan sosok yang sangat baik hati dan kocak. Eiji diketahui tidak sengaja menemukan Core Medals yang memberikannya kemampuan untuk berubah menjadi Kamen Rider OOO.

Penggunaan Core Medals tersebut juga memberikan Eiji kemampuan untuk mengakses ke berbagai kombinasi. Contohnya adalah TaToBa Combo, ShaUTa Combo, dan TaJaDor Combo, di mana masing-masing kombinasi tersebut memiliki kekuatan yang berbeda-beda. Hal ini pun membuat Kamen Rider OOO bisa sangat fleksibel dalam pertempuran. Sayangnya, series Kamen Rider tersebut diketahui hanya berhasil mendapatkan rating penonton sebanyak 6.93% secara keseluruhan.

Padahal, di episode pertama seriesnya Kamen Rider OOO berhasilmendapatkan rating di angka 10%. Tidak diketahui apa yang kemudian menjadi alasan mengapa seriesnya kurang mendapatkan apresiasi dari para fans. Namun, terdapat spekulasi yang menyebutkan bahwa seriesnya yang banyak menghadirkan elemen komedi justru gagal untuk menghadirkan pesan di dalamnya.

Kamen Rider Kiva

kamen rider rating terendah

Series Kamen Rider dengan rating terendah selanjutnya adalah Kamen Rider Kiva. Banyak fans yang menganggap bahwa Kamen Rider Kiva adalah salah satu series Kamen Rider terbaik. Pasalnya, banyak elemen menarik dan unik yang muncul dalam series ini. Contohnya adalah seriesnya menghadirkan tema tentang vampir dan berbagai literasi tentang monster di dunia barat.

Tema tersebut tentunya menjadi pilihan yang menarik dan cerdas apalagi untuk era akhir 2000an. Kemudian, banyak fans yang juga memuji bagaimana series Kamen Rider Kiva menghadirkan pembagian dua timeline cerita yang berbeda secara apik dan berimbang. Dua timeline tersebut memperlihatkan sang protagonis utama, Wataru Kurenai, dan ayahnya Otoya Kurenai di dua tahun berbeda.

Meskipun menghadirkan konsep menarik dan unik serta kualitas cerita yang dianggap sangat luar biasa, sayangnya Kamen Rider Kiva hanya mendapatkan rating 6.2% saja di Jepang dari seluruh musimnya. Namun, rating tertinggi dari series Kamen Rider ini muncul di episode 8 dengan angka 7.7% dengan rating terendah ada di episode ke 46 yaitu 4.6% saja. Bagaimana para fans masih masih berada di bawah bayang-bayang Kamen Rider Den-O dianggap sebagai permasalahan utama dari hal tersebut selain juga berbagai series lainnya muncul pada tahun itu.

Kamen Rider Wizard

kamen rider rating terendah

Sama halnya seperti Kamen Rider Kiva, di atas kertas sebenarnya Kamen Rider Wizard merupakan series yang unik dan menarik. Pasalnya, series Kamen Rider Wizard menghadirkan tema series yang belum pernah digunakan dan muncul sebelumnya di franchise ini yaitu sihir. Meskipun begitu, seriesnya coba untuk menggabungkan tone cerita yang dark dan ringan.

Kemudian, sang karakter utama dalam seriesnya, Haruto Sohma, diperlihatkan sebagai sosok yang tenang dan karismatik. Hal ini berbeda dengan beberapa karakter protagonis utama sebelumnya yang cenderung selalu muncul secara kocak dan ceria. Rating tiap episode dari Kamen Rider Wizard sendiri sebenarnya sanga fluktuatif. Misalnya, di episode 2 series ini memiliki rating 7.8%.

Sedangkan, di episode 46 ratingnya turun secara drastis ke angka 3.7% yang mana membuat series Kamen Rider Wizard artinya memiliki total keseluruhan season tersebut hanya ada di angka 5.94%. Menariknya juga adalah meskipun Kamen Rider Wizard memiliki cukup banyak gadget dan juga form yang muncul dalam ceritanya, namun angka penjualan dari mainannya bisa dibilang kurang memuaskan.

Kamen Rider Fourze

kamen rider rating terendah

Banyak Geeks yang mungkin terkejut bagaimana Fourze jadi salah satu series Kamen Rider yang memiliki rating terendah. Pasalnya, Kamen Rider Fourze sendiri terkenal sebagai salah satu series Kamen Rider yang memiliki banyak penggemar atau fans. Dengan menghadirkan tema tentang anak sekolah dan luar angkasa, yang merupakan ide segar di franchisenya, wajar jika Fourze kemudian sangat populer di kalangan fans.

Series Kamen Rider Fourze merupakan bentuk perayaan dari franchise Kamen Rider ke 40 setelah tayang pertama pada tahun 1971. Fourze sendiri sebenarnya merupakan gabungan dari dua kata yaitu “Four” dan “Zero” yang jika digabung akan menjadi angka 40. Karena menghadirkan cerita tentang anak sekolah dan anak muda, series ini banyak menghadirkan elemen cerita seperti persahabatan dan cita-cita.

Meskipun menghadirkan berbagai elemen cerita yang menarik di dalamnya, Kamen Rider Fourze diketahu hanya memiliki rating keseluruhan sebesar 5.89% saja. Untuk episode tertingginya ada di episode ke 5 yaitu di angka 7.7%. Sedangkan, untuk episode dengan rating paling rendah ada di episode 44 di mana ratingnya anjlok hingga ke angka 3.7%. Ini tentunya sangat

Kamen Rider Drive

Satu-satunya Kamen Rider yang berbeda dengan karakter lainnya di mana dalam ceritanya Kamen Rider ini tidak berpetualang menggunakan motor melainkan mobil. Sebenarnya, Kotaro Minami alias Kamen Rider Black RX juga sempat memiliki kendaraan mobil. Namun, motornya masih menjadi pilihan utama dari Kotaro Minami. Series Kamen Rider Drive sepertinya ingin mencoba keluar dari kebiasaan tersebut dengan menghadirkan Rider yang mengendarai mobil.

Kamen Rider Drive diperlihatkan menghadirkan tema cerita tentang kepolisian yang mana tema ini biasanya muncul di era awal era Heisei. Pihak Toei sendiri sepertinya berharap dengan melalui series Kamen Rider Drive mereka bisa bangkit dari keterburukan franchisenya. Hal ini pun membuat Kamen Rider Drive banyak menghadirkan plot twist, teka-teki, dan hal semacamnya.

Sayangnya, meskipun coba untuk menghadirkan sesuatu yang berbeda series Kamen Rider Drive ini kurang bisa menarik perhatian dan minat dari para penonton di Jepang. Episode perdana seriesnya berhasil mendapatkan rating yang tinggi yaitu 7.7%. Namun, angka tersebut terus menurun dengan rekor terendahnya ada di angka 3.1% pada episode ke 43. Secara keseluruhan, Kamen Rider Drive memiliki rating di angka 5.3%.

Kamen Rider Gaim

kamen rider rating terendah

Satu tahun sebelum perilisan Kamen Rider Drive, franchise ini juga sempat menghadirkan series populer dan tidak kalah unik yaitu Kamen Rider Gaim. Seperti yang banyak Geeks ketahui, Kamen Rider ini menghadirkan kombinasi dari dua elemen yang bertolak belakang yaitu buah-buahanan dan samurai. Kamen Rider Gaim memiliki henshin yang menarik dengan menggunakan Lockseeds dan Sengoku Driver.

Kouta Kazuraba, sang Kamen Rider Gaim, memasukkan Lockseed ke dalam Driver untuk membuka buah berbentuk armor yang kemudian turun dari atas dan menutupi tubuhnya. Setiap Lockseed mewakili buah yang berbeda, seperti jeruk, pisang, dan anggur, yang memberikan kemampuan dan senjata yang berbeda. Misalnya, Orange Arms memberikan kekuatan serangan yang seimbang, sementara Banana Arms fokus pada kekuatan fisik. Kombinasi ini membuat Gaim fleksibel dalam menghadapi berbagai situasi pertempuran

Kamen Rider Gaim sebenearnya juga menjadi salah satu Kamen Rider yang sangat populer, apalagi di Indonesia. Namun, menariknya di Jepang justru series Kamen Rider ini termasuk yang paling rendah ratingnya yaitu hanya 5.2%. Pada episode 30 dan 35 seriesnya berhasil mendapatkan rating yang tinggi yaitu di angka 6.9%. Sementara itu, di episode ke 32 seriesnya hanya mendapatkan rating 3.2%.

Kamen Rider Ghost

Series Kamen Rider dengan rating terendah selanjutnya adalah Kamen Rider Ghost. Ini menjadi series Kamen Rider lainnya yang menghadirkan elemen horor dan magis seperti halnya Kamen Rider Wizard, Hibiki, dan juga Kiva. Namun, hal yang membedakan series ini dengan series tersebut adalah alur ceritanya yang dibungkus dengan jauh lebih ringan dan penuh dengan komedi.

Sayangnya, respon yang justru diberikan oleh para fans terkait series ini justru di luar dugaan. Dalam hal ini, cerita dan elemen dalam cerita yang disuguhkan dalam Kamen Rider Ghost justru dianggap sangat menjemukan dan cenderung datar. Sesuai dengan tema seriesnya, di mana Kamen Rider Ghost menghadirkan kekuatan yang diadaptasi dari arwah para karakter serta tokoh populer Jepang dan legenda dunia.

Meskipun tujuan awalnya series ini dihadirkan agar anak-anak belajar juga tentang sejarah, namun nyatanya rating keseluruhan dari series Kamen Rider Ghost bisa dibilang tidak memuaskan. Kamen Rider Ghost memiliki rating hanya berada di angka 5%. Di episode 2 seriesnya berhasil meraih rating yang tinggi yaitu di angka 7% namun, pada episode ke 43 angka rating tersebut kemudian turun drastis yaitu hanya 3.1%.

Kamen Rider Ex-Aid

Emu Hojo alias Kamen Rider Ex-Aid adalah seorang dokter sekaligus gamer yang menggunakan kekuatan dari video game untuk menghadapi virus Bugster. Dengan berbagai bentuk seperti Action Gamer, Double Action Gamer, dan Mighty Brothers XX, Ex-Aid memiliki kemampuan unik yang sangat kuat. Sebagai dokter, Emu berjuang untuk menyelamatkan nyawa pasiennya dan melawan ancaman Bugster.

Keterampilan medisnya, dikombinasikan dengan kecintaannya pada video game, membuatnya mampu mengatasi berbagai tantangan. Dedikasinya untuk menyelamatkan nyawa dan melindungi yang lemah menjadikannya pahlawan yang luar biasa. Menghadirkan tema game menjadi ide yang sangat segar dan membuat sambutan para fans terkait seriesnya bisa dibilang sangat positif.

Pada episode pertama dari series Kamen Rider Ex-Aid diketahui ada di angkta 5.3% namun, ratingnya kemudian mengalami fluktuasi yang mana puncak terendah dari episode ini ada di angka 3.9% yang terjadi di episode 39. Karena itulah, keseluruhan rating untuk series Kamen Rider Ex-Aid ada di angka 3.9%. Banyak yang menduga jika minat anak-anak untuk menonton televisi yang berkurang menjadi faktor utama menurunnya rating seriesnya.

Kamen Rider Build

kamen rider rating terendah

Dengan menghadirkan tema sains, Kamen Rider Build menjadi series yang menyuguhkan sesuatu yang baru. Seriesnya berhasil membungkus sains dengan cerita yang menarik dan unik. Di sisi lain, Kamen Rider Build juga menghadirkan elemen cerita lainnya seperti politik, konspirasi dan hal semacamnya. Hal inilah yang memhuat seriesnya memunculkan banyak perdebatan di kalangan fans.

Sebagian fans beranggapan jika kamen Rider Build cukup berat untuk dikategorikan sebagai series dengan target pasar anak-anak. Meskipun begitu, seriesnya sendiri coba untuk diimbangi oleh elemen komedi di dalamnya. Hal ini bahkan seolah menjadi menu utama dari series Kamen Rider Build. Namun, para fans juga beranggapan jika alur ceritanya sangat mudah untuk ditebak para fans.

Kamen Rider Build diketahui memiliki rating keseluruhan musimnya sebesar 3.2% di Jepang. Padahal, pada episode pertama seriesnya sendiri ada di angka yang cukup lumayan yaitu 4.7%. Namun, sayangnya, pada episode ke 37 dan 45 angka rating untuk seriesnya anjlok ke angka 2.3% yang mana ini dianggap sebagai salah satu yang terendah di sepanjang franchise Kamen Rider.

Kamen Rider Zi-O

kamen rider rating terendah

Kamen Rider dengan rating terendah yang terakhir adalah Kamen Rider Zi-O. Series Kamen Rider Zi-O menghadirkan fokus cerita terhadap sosok Sougo Tokiwa di mana sosok karakter ini memiliki kekuatan untuk melintasi waktu dan menggunakan kekuatan dari Kamen Rider sebelumnya. Dengan berbagai Ridewatch, Zi-O bisa berubah menjadi berbagai Kamen Rider dan menggunakan kemampuan mereka, menjadikannya sangat fleksibel dan kuat.

Sebagai pemuda yang bercita-cita menjadi raja yang baik hati, Sougo berjuang untuk mengubah takdirnya dan melindungi orang-orang dari ancaman Time Jackers. Dia menunjukkan keberanian dan tekad yang luar biasa dalam menghadapi berbagai musuh. Perjuangannya untuk melawan takdir jahat membuatnya menjadi pahlawan yang tangguh.

Series Kamen Rider Zi-O diketahui memiliki rating yang terendah di seluruh franchise yaitu 3.0% secara keseluruhannya. Episode dengan rating yang paling rendah ada di episode ke 20 dan 46 di mana ratingnya menyentuh angka 2% saja. Namun, dalam episode ke 39 ratingnya cukup meningkat ke angka 4%. Sama seperti Kamen Rider Ex-Aid, banyak yang menduga perkembangan teknologi membuat anak-anak berkurang minatnya untuk menonton televisi.

Meskipun perkembangan cerita dan tema dari franchise Kamen Rider coba terus untuk dikembangkan setiap tahunnya, namun pada kenyataanya hal tersebut belum cukup untuk membuat minat para fans juga berkembang. Banyak faktor yang dianggap berbagai series Kamen Rider tersebut mengalami penurunan rating di penonton Jepang. Bagaimana menurut kalian Geeks?

Artikel 10 Kamen Rider Dengan Rating Terendah! pertama kali tampil pada Greenscene.

Share.