Boruto: 4 Kedahsyatan Kekuatan Baru Himawari!

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr +


Dari apa yang muncul dalam chapter paling baru Boruto Two Blue Vortex memberikan petunjuk bahwa Himawari memiliki beberapa kekuatan baru yang dahsyat. Himawari merupakan sosok karakter yang pada awalnya tidak terlalu sering muncul. Namun, pasca kemunculannya kembali sebelum timeskip terjadi Himawari pun mengalami peningkatan kekuatan dahsyat. Puncaknya adalah di chapter 10 Boruto TBV Himawari memperlihatkan beberapa kedahsyatan dari kekuatan baru miliknya.

Suplai Chakra Yang Melimpah

kekuatan baru himawari

Kekuatan baru Himawari yang sangat dahsyat pertama adalah suplai chakra yang melimpah. Sebagai keturunan Uzumaki, rasanya tidak mengherankan jika kemudian Himawari memiliki cadangan atau suplai chakra yang melimpah. Hal ini kemudian dikonfirmasi di chapter 10 di mana Kurama kecil mengetahui jika Himawari merupakan anak dari Uzumaki Naruto dan Hinata Hyuga.

Selain merupakan putra dari klan Uzumaki, bukti bagaimana suplai chakra Himawari sangat melimpah adalah keberadaan Kurama di tubuhnya. Seperti yang Geeks ketahui bagaimana Naruto menjadi sosok yang sangat luar biasa dengan suplai chakra yang hampir tidak terbatas. Selain memang Naruto merupakan keturunan klan Uzumaki, dia juga menjadi Jinchuriki dari Kurama.

Apa yang terjadi dengan Uzumaki Naruto saat ini juga terjadi kepada Uzumaki Himawari. Dan hal ini juga terjadi dalam pertarungan antara Himawari menghadapi Jura. Dalam pertarungan tersebut bisa kita lihat bagaimana Kurama kecil memberikan suplai chakra yang luar biasa kepada Naruto yang membuat Jura nampak terkejut dengan perubahan dahysat tersebut.

Kedahsyatan Kekuatan Kushina

kekuatan baru himawari

Seperti yang Geeks ketahui, Kushina adalah ibu dari Uzumaki Naruto dan suami dari Minato Namikaze. Sosok dari Kushina memang hanya ditampilkan sangat sedikit di seriesnya, karena itulah tidak banyak informasi yang diketahui tentang sosok Kushina. Namun, dari apa yang sudah diketahui sejauh ini Kushina adalah salah satu Jinchuuriki dari Kurama, sang monster ekor sembilan.

Kushina diketahui dulunya adalah seorang shinobi yang tangguh, dan merupakan rekan dari Minato. Ketika dia masih menjadi murid akademi ninja, diketahui bahwa Kushina sering menghabisi orang-orang yang mencoba mengganggunya dengan tangan kosong. Sudah ada banyak orang yang berhasil dia kalahkan. Uzumaki Kushina juga memiliki kemampuan yang sangat dahsyat dalam hal pengendalian chakra juga chakranya memiliki koneksi dengan elemen air dan angin.

Kushina juga mampu melakukan pelepasan Yin (Yin release). Dan dalam hal bertarung, Kushina memiliki kemiripan dengan Naruto dimana dia adalah seorang petarung yang tangguh. Ciri khas Kushina ketika menggunakan kekuatannya adalah bagaimana rambutnya yang panjang tersebut mengembang. Dan yang menarik adalah Himawari juga mengalami hal yang sama ketika bertarung menghadapi Jura dan menggunakan chakra Kurama. Ini artinya Himawari memiliki kekuatan yang dahsyat sebagai petarung yang merupakan warisan dari Kushina.

Memiliki chakra Kurama

kekuatan baru himawari

Kematian dari Kurama di series manga Boruto: Naruto Next Generation chapter 55 kemarin membuat para fans bersedih. Banyak spekulasi berkembang di kalangan fans yang menyebutkan bahwa Himawari bisa menjadi kandidat yang cocok untuk menjadi “penerus” dari Naruto untuk menjadi Jinchuriki bagi Kurama. Meskipun saat itu Himawari masih sangat kecil dan belum menjadi shinobi, dia memiliki kualifikasi yang sangat optimal untuk menjadi seorang Jinchuriki, baik secara garis keturunan maupun secara kepribadian.

Himawari adalah sosok yang penuh dengan kasih sayang dan penuh pengertian. Himawari mampu membuat Shukaku menjadi temannya. Maka, dia pun rasanya bisa berteman dengan Kurama seperti halnya Naruto. Kurama sendiri sudah mengakui sosok Himawari sebagai sosok yang spesial yang mana di usianya masih ketiga tahun tapi dia sudah mampu membangkitkan Byakugan miliknya.

Dan hal ini kemudian benar-benar terjadi di chapter 10 ini. Dalam chapter tersebut diperlihatkan bagaimana Kurama ternyata ada di dalam tubuh Himawari. Ketika kemudian Himawari marah besar melihat Inojin tewas akibat serangan dari Jura dia pun nampak berubah drastis. Himawari terlihat memiliki kumis dan di matanya ada semacam riasan yang memberikan petunjuk tentang penggunaan chakra Kurama.

Peningkatan Level Kekuatan Dan Bertarung

kekuatan baru himawari

Kedahsyatan kekuatan baru Himawari yang terakhir adalah peningkatan level kekuatan kekuatan dan juga kemampuan bertarung. Peningkatan level kekuatan darim Himawari ini bisa terlihat dari momen Himawai melepaskan diri dari kurungan Jura. Setelah berhasil mematahkan kaki Himawari, Jura kemudian mengurungnya dengan menggunakan Jutsu yang mirip seperti milik Isshiki.

Himawari sendiri pada awalnya nampak tidak berdaya dengan hal tersebut. Tetapi, hal ini berubah ketika Himawari melihat momen mengerikan di depan matanya. Momen tersebut adalah kematian dari Inojin. Hal itu membangkitkan chakra Kurama dalam dirinya sekaligus juga peningkatan level kekuatan yang dia miliki. Akhirnya, dia pun bisa lolos dari kurungan tersebut yang membuat Jura terkejut.

Himawari juga mengalami peningkatan kemampuan bertarung, yang memang masih belum terlihat di chapter ini. Namun, peningkatan kemampuan bertarung ini kemungkinan besar baru akan terlihat di chapter 11 mendatang. Peningkatan kemampuan bertarung dari Himawari ini bisa jadi belum signifikan, namun Jura akan merasakan kedahsyatan hal tersebut. Naruto dalam mode Kurama juga bertarung tanpa kendali sebelum kemudian dia mampu memanfaatkannya.

Uzumaki Himawari akan jadi salah satu karakter penting lainnya dalam cerita Two Blue Vortex selain sosok Boruto itu sendiri. Apalagi, Himawari sekarang memiliki kekuatan dahsyat yang membuatnya bisa menjadi tandingan dari kloning Pohon Suci dan juga Daemon.

Share.