5 Anime yang Diadaptasi dari DC Comics!

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr +


Anime adalah bentuk animasi yang berasal dari Jepang, yang memiliki gaya khas dan mencakup berbagai genre, mulai dari aksi, petualangan, romansa, hingga fiksi ilmiah dan horor. Kata “anime” sendiri adalah singkatan dari “animation” dalam bahasa Inggris, tetapi dalam konteks Jepang, anime merujuk pada semua bentuk animasi, baik lokal maupun internasional. Nah menariknya nih Geeks, ternyata ada beberapa anime yang diadaptasi dari DC Comics. Apa saja animenya? Simak berikut ini Geeks!

Suicide Squad Isekai

“Suicide Squad Isekai” adalah anime hasil kolaborasi antara Warner Bros dan Wit Studio. Anime ini menghadirkan karakter-karakter dari DC Comics dalam konsep isekai, di mana mereka terlempar ke dunia fantasi yang berbeda dari bumi. Karakter utama seperti Harley Quinn dan Joker dipindahkan ke dunia yang penuh dengan sihir dan monster. Di dunia ini, mereka harus menghadapi berbagai tantangan dan bertarung untuk bertahan hidup sambil mencari cara untuk kembali ke dunia asal mereka.

Anime ini menawarkan perpaduan antara elemen-elemen aksi yang intens dan nuansa komedi yang khas dari karakter-karakter DC. Dengan animasi yang digarap oleh Wit Studio, yang terkenal dengan karya-karya seperti “Attack on Titan” dan “Vinland Saga,” “Suicide Squad Isekai” menjanjikan visual yang memukau yang sudah dibuktikan dalam trailernya.

Tentu saja para anggota Suicide Squad yang terkenal seperti Harley Quinn, Deadshot, Peacemaker, Clayface, dan King Shark juga muncul dalam anime ini. Animenya disutradarai oleh Eri Osada, sementara naskahnya ditulis oleh Tappei Nagatsuki dan Eiji Umehara. Animenya baru akan dirilis pada tanggal 5 Juli 2024 mendatang dan akan tayang di layanan streaming Max dan HBO.

Batman Ninja

“Batman Ninja” adalah film yang dirilis pada tahun 2018, disutradarai oleh Junpei Mizusaki dengan naskah yang ditulis oleh Kazuki Nakashima. Film ini adalah hasil kolaborasi antara Warner Bros dan Kamikaze Douga. Dalam “Batman Ninja,” Batman dan beberapa karakter ikonik Gotham City, seperti Joker, Harley Quinn, Catwoman, dan lainnya, secara misterius terlempar ke era feodal Jepang akibat mesin waktu yang diciptakan oleh Gorilla Grodd.

Dengan teknologi modern yang hilang, Batman harus menggunakan keterampilan dan strateginya untuk menghadapi musuh-musuhnya yang kini memimpin berbagai klan samurai di Jepang. Di dunia yang baru ini, Batman bertransformasi menjadi sosok ninja sejati untuk melawan musuh-musuhnya yang telah beradaptasi dengan budaya dan teknologi era feodal.

Joker, sebagai musuh utamanya, menjadi seorang panglima perang yang sangat berbahaya. Dengan bantuan sekutu-sekutunya seperti Alfred, Nightwing, Robin, Red Hood, dan Red Robin, Batman harus mengumpulkan kekuatan untuk mengembalikan ketertiban di Jepang dan menemukan cara untuk kembali ke Gotham. “Batman Ninja” dikenal karena visualnya yang unik.

DC Super Heroes vs. Taka No Tsume

“DC Super Heroes vs. Taka No Tsume” adalah anime kolaborasi antara DC Comics dan studio animasi Jepang, Frogman. Anime ini menggabungkan karakter-karakter terkenal dari DC Universe, seperti Batman, Superman, Wonder Woman, dan The Flash, dengan tim pahlawan komedi Jepang, Eagle Talon (Taka No Tsume). Eagle Talon adalah kelompok pahlawan kocak yang dikenal dengan gaya animasi sederhana dan humor satir mereka.

Cerita dimulai dengan kemunculan musuh baru yang kuat yang mengancam dunia, memaksa DC Super Heroes dan Eagle Talon untuk bekerja sama. Meskipun terdapat perbedaan budaya dan gaya bertarung, kedua tim harus mengesampingkan perbedaan mereka dan menemukan cara untuk bersatu demi menyelamatkan dunia.

“DC Super Heroes vs. Taka No Tsume” menawarkan perpaduan unik antara aksi superhero yang epik dengan humor khas Jepang, menciptakan pengalaman yang menghibur dan tidak biasa bagi para penggemar kedua franchise. Anime ini dirilis pada tahun 2017 dan memiliki durasi yang cukup panjang yaitu 104 menit. Jadi untuk kalian penggemar DC Comics dan anime Jepang, rasanya DC Super Heroes vs. Taka No Tsume sangat cocok untuk kalian.

Batman: Gotham Knight

“Batman: Gotham Knight” adalah anime yang dirilis pada tahun 2008, terdiri dari enam segmen pendek yang masing-masing disutradarai oleh sutradara yang berbeda dari Jepang. Film ini diproduksi oleh DC Comics, Warner Bros Animation, dan beberapa studio animasi Jepang, termasuk Studio 4°C, Madhouse, Bee Train, dan Production I.G. Setiap segmen dalam “Batman: Gotham Knight” memiliki art style dan narasi yang unik, namun semuanya saling terkait untuk menjembatani cerita antara film “Batman Begins” dan “The Dark Knight” karya Christopher Nolan.

Film ini mengeksplorasi berbagai aspek dari karakter Batman, dari metode pelatihannya hingga perjuangannya melawan penjahat-penjahat di Gotham City. Segmen-segmen tersebut meliputi cerita tentang anak-anak yang menceritakan kisah pertemuan mereka dengan Batman, penjelajahan tentang bagaimana Bruce Wayne memperdalam keterampilan tempurnya, hingga pertempuran melawan musuh-musuh seperti Scarecrow, Deadshot, dan Killer Croc.

Dengan animasi yang memukau dan cerita yang mendalam, “Batman: Gotham Knight” menawarkan pandangan yang berbeda dan lebih mendalam tentang Dark Knight, memberikan penggemar kesempatan untuk melihat berbagai sisi dari pahlawan ikonik ini.

Black Star and the Golden Bat

“Black Star and the Golden Bat” adalah anime yang menghadirkan Batman di dalamnya. Hanya saja Batman yang ditampilkan berkostum lebih nyentrik, dengan warna kostum kuning mencolok. Animenya berlatar di sebuah universe alternatif, dan Batman di sini dikenal sebagai Golden Bat, bukan Batman biasa. Yap, Batman di sini memang memiliki kekuatan super seperti layaknya Superman.

Universe inipun diberi nama Earth-SK79, dan Golden Bat berhadapan dengan villain yang dikenal sebagai Black Star, yang dalam komiknya adalah musuh lamadari Seven Soldiers of Victory. Animenya disutradarai oleh Heon-myeong Han dengan naskah ang ditulis oleh Jung-heon Lee. Sementara itu animenya dirilis pada tahun 1979, dan cukup mendapat sambutan positif ketika dirilis.

Black Star and the Golden Bat menceritakan tentang sekelompok anak-anak dan anjing peliharaan mereka secara tidak sengaja menemukan sarang penjahat Black Star, yang menculik ilmuwan terkemuka dunia untuk mengembangkan senjata rahasia. Akankah Golden Bat, pahlawan super yang diidolakan anak-anak, mampu menyelamatkan mereka?

Share.