Joy Boy menjadi sorotan dalam alur cerita One Piece di arc pulau Egghead dan terdapat teori menarik mengenai nama asli sosok tersebut. Setelah menjadi misteri cukup lama, akhirnya Eiichiro Oda mulai menghadirkan informasi mengenai Abad Kekosongan serta sosok Joy Boy. Hal ini pun membuat para fans banyak yang menghadirkan teori dan spekulasi mengenai karakter misterius tersebut. Bahkan, ada sebuah teori yang menyebutkan tentang nama asli Joy Boy.
Identitas Joy Boy Terungkap
Joy Boy merupakan nama yang diduga mengetahui apa yang terjadi sebelum Abad Kekosongan muncul. Sayangnya, Joy Boy menghilang dan diduga sudah mati saat Abad Kekosongan tersebut mulai terjadi. Banyak teori yang bermunculan tentang sosok Joy Boy, karena memang sampai saat ini sosoknya masih sangat misterius dan sangat sedikit informasi yang diketahui.
Salah satu teori yang berkembang adalah tentang asal muasal dari Joy Boy. Dalam sebuah teori disebutkan jika Joy Boy berasal dari pulau terakhir atau pulau paling ujung di Grand Line yaitu Laugh Tale. Di sanalah tempat dari Ancient Kingdom atau Kerajaan Kuno berasal. Yang menarik adalah Vegapunk ternyata memberikan konfirmasi terkait hal ini berdasarkan informasi yang muncul di chapter 1114.
Dalam chapter ini, Vegapunk masih terus melanjutkan siaran ke seluruh dunia yang dia lakukan. Setelah menginformasikan bahwa dunia terancam tenggelam, dia kemudian hadirkan informasi penting lainnya. Vegapunk mulai menyinggung atau mulai menyebut tentang Abad Kekosongan atau Void Century. Meskipun begitu, yang menarik kemudian adalah Vegapunk kemudian menyebutkan tentang asal-usul dari Joy Boy.
Menurut Vegapunk, pada 900 tahun lalu ada seorang anak muda yang bernama Joy Boy. Dan dia ternyata berasal dari Ancient Kingdom. Yang menarik kemudian adalah Vegapunk juga menjelaskan bahwa Joy Boy memiliki sebuah kekuatan di mana tubuhnya sangat elastis dan bisa meregang. Selain itu, dalam siaran itu juga fakta mengejutkan muncul di mana ternyata Joy Boy merupakan bajak laut pertama dalam sejarah One Piece.
Joy Boy memutuskan untuk menjadi bajak laut pada 900 tahun yang lalu. Apa yang kemudian jadi alasan Joy Boy menjadi bajak laut masih belum diketahui. Namun, banyak yang berpendapat bahwa itu adalah caranya untuk bisa merasakan kebebasan. Yang saat ini masih jadi pertanyaan adalah apakah kemudian Joy Boy memang merupakan nama asli atau sekedar titel.
Joy Boy Pada Masa Lalu – Ke Halaman 2
Joy Boy Pada Masa Lalu
Ketika Joy Boy pertama kali diperkenalkan dalam cerita One Piece, nama tersebut seolah memang sudah ada sejak zaman dahulu. Namun, semakin Oda Sensei menghadirkan informasi lebih dalam mengebnai Abad Kekosongan atau informasi yang terjadi pada masa lalu, semakin jelas juga bahwa Joy Boy mungkin bukanlah nama dari seseorang. Petunjuk paling utama dari hal ini adalah bagaimana munculnya “ramalan” yang menyebutkan bahwa ada sosok Joy Boy baru yang muncul pada masa depan.
Logikanya, bukan sosok Joy Boy yang berasal dari zaman 900 tahun lalu dihidupkan kembali dari kematian meskipun hal itu bisa saja terjadi. Namun, yang lebih masuk akal adalah akan ada seseorang lainnya yang kemudian hidup dan melanjutkan titel Joy Boy tersebut. Dalam arc Wano, Kaido sendiri yang memperkuat spekulasi tersebut. Dia mengaku bahwa dirinya adalah titisan atau reinkarnasi dari Joy Boy.
Kaido selalu berpikir dan berasumsi bahwa dirinya adalah sosok Joy Boy. Namun, ketika kemudian dia bertemu dengan Luffy barulah dia sadar bahwa dia bukanlah sosok tersebut. Dan ini semakin memperkeuat bahwa Joy Boy bisa jadi sebenarnya bukan nama seseorang, melainkan sesuatu yang seseorang inginkan. Simpelnya, Joy Boy kemungkinan besar adalah titel yang sudah ada sejak lama.
Petunjuk lainnya dari hal ini adalah ketika Luffy membangkitkan kekuatan buah iblisnya dan kemudian mengaktifkan Gear 5, Zunesha memperjelas pesan bahwa Joy Boy sudah kembali. Maksud dari Zunesha tersebut kemungkinan adalah sosok Joy Boy yang ada di tulisan yang Roger temukan di Laugh Tale. Jadi, sudah sangat jelas bahwa Joy Boy bukanlah tentang seseorang yang melakukan reinkarnasi atau terlahir kembali.
Joy Boy merupakan seseorang yang akan menjalankan misi besar setelah mendapatkan titel tersebut. Orang yang memakan buah iblis Hito Hito no Mi, Model: Nika dan berhasil membangkitkan buah iblisnya yang kemudian menjadi sosok Joy Boy tersebut. Ini merupakan buah iblis yang memberikan Joy Boy kekuatan untuk bisa meregangkan tubuhnya seperti penjelasan Vegapunk di chapter 1114.
Nama Asli Joy Boy – Ke Halaman 3
Nama Asli Joy Boy
Berdasarkan penjelasan di atas bahwa Joy Boy bukanlah nama asli. Lalu, siapa sebenarnya nama asli dari Joy Boy? Oda memberikan kita beberapa petunjuk dalam ceritanya yang menunjukan bahwa Joy Boy bukan nama asli melainkan titel seseorang. Titel tersebut diberikan kepada orang yang memakan buah iblis Gomu Gomu alias buah ibis Nika dan membangkitkan kekuatannya.
Di sisi lain, Joy Boy tersebut juga kemungkinan adalah sosok yang memang dipilih sendiri oleh buah iblis tersebtu mengingat buah iblis Zoan memiliki pikirannya sendiri. Hal ini pun memunculkan rasa penasaran di kalangan fans mengenai siapa kemudian nama asli dari Joy Boy sebelumnya yang ada di dunia One Piece. Monkey D Luffy adalah Joy Boy kedua. Namun, nama dari Joy Boy pertama sendiri masih jadi misteri.
Meskipun untuk saat ini hal tersebut masih jadi sebuah misteri yang sangat besar, terdapat sebuah teori yang menarik yang berkembang di kalangan fans yang menyebutkan bahwa lagu populer di cerita One Piece bisa jadi adalah petunjuk utama dari hal tersebut. Dalam hal ini, lagu populer yang banyak dinyanyikan oleh para bajak laut di dunia One Piece yaitu Bink’s Sake.
Lagu Bink’s Sake jelas memberikan petunjuk mengenai sosok bernama Binks dan bercerita tentang pertarungan yang terjadi baik di lautan ataupun mengenai pertarungan epik lainnya yang terjadi di daratan. Dalam dunia One Piece lagu Bink’s Sake adalah lagu yang identik dengan para bajak laut. Biasanya, mereka akan berpesta di tengah lautan sambil menyanyikan lagu tersebut dengan situasi yang riang gembira dan tertawa.
Menurut informasinya, lagu Bink’s Sake sudah diwariskan atau dinyanyikan secara turun-temurun dari satu generasi bajak laut ke generasi lainnya. Siapa yang menciptakan lagu tersebut memang tidak pernah diungkapkan dalam ceritanya – meskipun bisa jadi adalah Joy Boy mengingat ini adalah lagu yang membawa kegembiraan. Dalam salah satu liriknya dijelaskan bahwa ada sosok bernama Binks.
Sake tersebut kemudian diantarkan khusus untuknya. Nama Binks kemungkinan adalah sosok yang terkenal dan luar biasa di masa lalu. Kemudian, dalam lirik lainnya juga disebutkan tentang menjadi bajak laut dengan bangga dan menyenangkan yaitu “帆に旗に 蹴立てるはドクロ (Ho ni hata ni ketateru wa dokuro)” atau “bentangkan dengan bangga bendera tengkorak/bajak laut kita dan juga layar kita.”
Juga ada lirik yang berkaitan dengan drum kebebasan atau drum of liberation. “波がおどるよドラムならせ (Nami ga odoru yo, doramu narase)” atau “Ombak pun bergoyang, selaras dengan bunyi drum.” Mengingat Oda sensei sering menghadirkan pesan dan petunjuk secara tersirat, rasanya bukan mustahil memang jika kemudian hal ini memang benar-benar terbukti. Bagaimana menurut kalian Geeks?