SAO: Fatal Bullet Tambahkan Kostum Set Ronye dan Tiese

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr +


Sword Art Online: Fatal Bullet

Bandai Namco akan segera merilis update gratis untuk Sword Art Online: Fatal Bullet, update gratis ini akan tersedia di semua platform yang memiliki SAO: Fatal Bullet. Update ini sendiri merupakan update kecil dengan hanya membetulkan beberapa minor bug, dan minor glitch. Selain perbaikan minor tersebut Bandai Namco juga akan merilis kostum set untuk karakter Ronye Arabel dan Tiese Schtrinen.

Perlu diingat bahwa update ini tidak akan menambahkan Tiese dan Ronye sebagai Playable Characther. Namun hanya akan berupa Kostum-Set, dimana kostum ini akan membuat MC kalian memiliki penampilan layaknya Ronye dan Tiese. Update ini akan tersedia saaat musim dingin 2019.

Dari sini kita sudah tau, sepertinnya Bandai Namco masih belum menyerah untuk SAO: Fatal Bullet. Meskipun nampaknya update ini akan menjadi Update terakhir sebelum Season Pass terakhir. Sword Art Online: Fatal Bullet sudah tersedia untuk for PlayStation 4, Xbox One, Switch, dan PC.

Baca Juga : SAO Alicization Lycoris Tampilkan PV Baru dan Karakter Baru



Share.