Setelah sukses besar di Netflix, banyak penggemar berharap Ultraman: Rising akan mendapatkan sekuel. Namun, kabar terbaru dari sutradara sekaligus penulis film tersebut, Shannon Tindle, tampaknya tidak sesuai harapan. Melalui unggahan di media sosial, Tindle mengungkapkan bahwa saat ini belum ada rencana untuk melanjutkan film ini.
Sejak tayang pada 14 Juni 2024, Ultraman: Rising berhasil mencuri perhatian berkat konsep uniknya yang memperlihatkan Ultraman harus mengasuh bayi kaiju. Namun, bagi Geeks yang menunggu kelanjutan kisah ini, tampaknya harus bersabar lebih lama. Tindle menulis di media sosial, “Aku sangat ingin membuat film lanjutan, tapi saat ini itu belum ada dalam rencana. Tapi aku baru saja mulai mengerjakan sesuatu yang sangat menarik. Lebih banyak kabar akan datang…” Hal ini tentu mengecewakan, terutama karena sebelumnya Tindle telah memiliki rencana yang jelas untuk sekuelnya.
Dalam wawancara sebelumnya, Tindle mengungkapkan bahwa ia sudah memiliki garis besar untuk kelanjutan cerita yang akan berjudul Ultraman: Fallen. Sekuel ini akan berfokus pada kembalinya ibu Ken Sato, Emiko Sato, yang ternyata adalah pendiri Kaiju Defense League. Alih-alih menjadi kabar baik, kepulangannya justru akan membawa konflik baru bagi Ken. Tindle menjelaskan, “Meski sekuel Ultraman: Rising mungkin tidak akan pernah terjadi, aku punya ide menarik yang sedang kukembangkan sendiri.” Hal ini menunjukkan bahwa meskipun proyek ini belum mendapat lampu hijau dari Netflix, ia tetap memiliki keinginan untuk menceritakan kisah tersebut dengan cara lain.
Tak hanya satu sekuel, Tindle sebenarnya telah menyiapkan ide untuk dua film tambahan yang akan memperluas dunia Ultraman: Rising. Dalam wawancara dengan ComicBook.com, ia mengungkapkan, “Aku sudah tahu dengan sangat jelas apa yang ingin kulakukan dengan dua film berikutnya. Jika aku bisa membuatnya, aku yakin penggemar Ultraman maupun mereka yang baru mengenalnya akan terkejut dan menikmati kisah ini.” Salah satu aspek yang ingin ia eksplorasi adalah kehadiran Seijin, ras alien yang memiliki peran penting dalam mitologi Ultraman.
Meskipun Netflix belum memberikan lampu hijau untuk sekuelnya, harapan untuk melihat kelanjutan Ultraman: Rising belum sepenuhnya hilang. Tindle sendiri masih bersemangat untuk menceritakan kisahnya, dan jika dukungan penggemar cukup kuat, bukan tidak mungkin proyek ini bisa terwujud di masa depan. Bagi Geeks yang ingin melihat lebih banyak petualangan Ultraman dalam versi animasi modern, dukungan dari komunitas bisa menjadi faktor penting. Jadi, apakah kamu termasuk yang berharap Ultraman: Fallen bisa menjadi kenyataan?
Artikel Ini Nasib Sekuel Film Ultraman: Rising! pertama kali tampil pada Greenscene.