Mengenal Istilah Format Anime Ova Ona Spesial Dan Lainnya

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr +


Sudah lama menonton anime namun kamu belum tau arti dari OVA, dan ONA bahkan lainnya special lalu short tv. Jangan sampai salah pengertian tentang hal ini, yuk kita lihat artinya masing – masing.

Apa Itu OVA?

OVA adalah Original Video Animation. OVA ini adalah format istilah untuk kisah sampingan untuk alur cerita utama atau bisa sebagai penjelas dari cerita utama yang telah tayang sebelumnya. Anime yang dikategorikan OVA adalah anime yang biasanya belum tayang di TV atau pun bioskop.

Biar kamu paham kita ambil contohnya yang populer yaitu Shingeki no Kyojin (Attack on Titan).

Anime tersebut memiliki banyak OVA yang dirilis setiap akhir musimnya. Contohnya;

  • Attack on Titan: Ilse’s Journal, kisah tentang catatan harian anggota survey corps yang hilang.
  • Attack on Titan: A Sudden Visitor, kisah tentang pelatihan kadet Jean dan Sasha.
  • Attack on Titan : LOST GIRLS, kisah tentang Annie.
  • Attack on Titan: No Regrets, kisah tentang perjalanan Levi menjadi anggota survey corps.

Apa Itu ONA?

Add friend

ONA adalah Original Net Animation. Terlihat sama dengan OVA namun beda jauh. ONA adalah istilah yang digunakan untuk anime yang telah ditayangkan di TV atau media lainnya.

ONA adalah format untuk meningkatkan jumlah minat penonton anime serial tersebut atau meningkatkan minat terhadap suatu karya seperti seri game, manga, komik, media streaming atau lainnya, dengan kata lainnya promosi.

ONA biasanya tidak ada hubungannya dengan cerita utama, karna hanya untuk menaikan nama suatu waralaba atau perusahaan saja.

Biasanya itu adalah cerita yang orisinal atau membahas karakter lainnya yang populer di cerita utama.

Saya ambil beberapa contoh judul populer agar kamu paham;

  • Cyberpunk: Edgerunners, untuk meningkatkan minat pembelian game Cyberpunk 2077.
  • Romantic Killer, untuk meningkatkan user di Netflix.
  • LINK CLICK, untuk meningkatkan user di Bstation.
  • Holo no Graffiti, untuk tingkatkan minat terhadap agensi Vtuber – Hololive.
  • Emiya-san Chi no Kyou no Gohan, untuk tingkatkan minat pada serial Fate/stay night.

Apa Itu Format Episode Spesial Anime?

Format Spesial adalah format khusus yang dibuat untuk para penggemar suatu serial. Dengan kata lain anime ini dibuat untuk menyenangkan para penggemar saja yang biasanya hanya di isi hanya hiburan, fanservice atau adegan lainnya yang sangat diminati atau ditunggu – tunggu pada serial utamanya.

Format spesial biasanya hanya terdiri 1 hingga 5 episode. Beberapa orang hampir menyamakan ini dengan OVA atau ONA karna memang terlihat mirip tapi cukup beda.

Mungkin agak membingungkan, jadi langsung contoh judulnya;

  • The Labyrinth of Grisaia, berisakan cerita drama dan kelam untuk masalah MC yang sangat misterius dikarenakan cerita utamanya membahas masa kelam/gelap dari setiap heroine.
  • Little Busters! EX, berisakan cerita yang membahas tentang karakter yang muncul dari cerita utama namun penjelasan tentang mereka atau asal usulnya hampir tidak ada.
  • Tonikaku Kawaii: Seifuku, berisikan fanservice percintaan antara suami dan istri yang baru saja menikah.

Apa Itu OAD?

OAD adalah Original Animation DVD. Ini mewakali 3 format diatas namun hanya pemasarannya saja yang eksklusif. Anime serial ini hanya tersedia dalam piringan DVD dan sangat eksklusif sekali.

OAD biasanya tersedia dalam penjualan bundle pembelian Blu-ray & DVD. Mirip seperti OVA, ONA atau Spesial namun lebih eksklusif lagi.

Dalam suatu website yang menyediakan daftar anime biasanya mereka gabungkan dengan format OVA atau ONA karna ya memang aslinya tidak ada bedanya itunya istilah yang dipakai untuk pembedaan dalam dunia penjualan saja. Kalau kita gunakan saja OVA, ONA dan spesial aja karna ketiga format itu memang beda tujuan pembuatan. OAD ini tidak perlu kamu pusingkan dicari.

Memang sedikit susah membedakannya namun kamu bisa lihat dalam durasinya untuk membedakan kemungkinannya. Biasanya berdurasi lebih dari 25 menit yaitu kisaran 28 menit hingga 50 menit dalam 1 episode. Namun ingat durasi tersebut bukanlah patokannya karna OVA, ONA atau spesial juga ada yang berdurasi seperti itu.

Apa Itu Format Short TV?

Short TV atau Serial Pendek TV tidak beda jauh dengan serial normal yang ditayangkan di TV atau media lainnya. Hanya saja durasi lebih pendek dari anime normal yaitu berkisar 1 menit hingga 15 menit.

Format Short TV biasanya lebih sering digunakan untuk cerita komedi, parodi dan hiburan kecil dari suatu serial.

Contoh judul cerita yang populer;

  • Bungou Stray Dogs Wan!
  • Isekai Quartet
  • Kaginado
  • BanG Dream! Garupa☆Pico: Oomori
  • Heya Camp△

Apa Itu Format Music atau AMV?

Format anime musik atau AMV (Anime Music Video) adalah suatu karya seni yang cukup unik bagi saya sendiri. Dikarenakan cerita yang di sampaikan dari melalui lirik karya musik dengan sebuah video animasi. Cerita dalam musik itu sangat padat sekali dan dituangkan dalam liriknya.

Siapun dapat membuat format musik atau AMV ini, tidak harus sebuah perusahaan besar, bahkan individu seperti dirimu sendiri juga bisa membuat format tersebut.

Berikut contoh format musik yang populer;


Itulah istilah format dalam dunia anime. Semoga itu membantumu dan menambah pengetahuan juga. Temukan informasi pengetahuan lainnya disini hanya di MangaList.

Share.