Jumlah Episode Taishou Otome Otogibanashi Diungkap

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr +


Anime Taishou Otome Otogibanashi yang diadaptasikan berdasarkan manga milik Kirioka mengungkapkan jumlah episode untuk serialisasi adaptasi anime ini. Menurut informasi yang dibagikan oleh Funimation, Taishou Otome Otogibanashi akan memiliki total 12 episode.

Taishou Otome Otogibanashi telah ditayangkan sejak 8 Oktober dan berjalan sepanjang 12 episode. Platform Funimation akan bertanggungawab sebagai pihak distribusi untuk wilayah barat, dan iQiyi akan menayangkan anime untuk beberapa wilayah Asia seperti Indonesia.

Manga Taishou Otome Otogibanashi mulai diterbitkan oleh Kirioka sejak Juli 2015 hingga September 2017 melalui majalah Jump SQ dengan total 5 volume. Lalu, sebuah sekuel diterbitkan melalui Shone Jump+ pada Agustus 2018 hingga Mei 2020.

Tim produksi

  • Jun Hatori (Happy ComeCome, Kamiwaza Wanda, Naze Ikiru: Rennyo Shounin to Yoshizaki Enjou) sebagai pengarah proyek di Synergy SP Studios.
  • Hiroko Fukuda (Karakai Jouzu no Takagi-san) sebagai penulis dan pengawas naskah.
  • Mayu Watanabe (Apartemen Youkai no Yuuga na Nichijou) sebagai desain karakter.
  • Yasuharu Takanashi (Fukigen na Mononokean) sebagai komposisi soundtrack.

Taishou Otome Otogibanashi mengisahkan Tamahiko shima, seorang anak dari keluarga kaya raya yang memiliki banyak kekurangan dalam hidupnya. Ia kehilangan ibu, tangan kanan, serta pengakuan dari ayahnya. Hal itu lah yang membuatnya jatuh ke dalam keputusasaan. Suatu hari, seorang gadis datang kepadanya dan membawa sukacita di kehidupannya yang suram.

Source

Funimation



Share.