Detail Terbaru Anime Deatte 5-byou de Battle Resmi Diumumkan

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr +


Situs resmi adaptasi anime dari manga Deatte 5-byou de Battle” karya Saizou Harawata dan Kashiwa Miyako memperlihatkan visual terbarunya pada hari ini (05/05). Sebuah teaser video pertamanya juga diperlihatkan ke publik. Akari Kitou akan bawakan lagu tema pembuka, sementara 5-Sai to Ōmori Yasuko bawakan lagu penutupnya. Selain itu, anime ini juga dipastikan mengudara pada 12 Juli 2021.

Jajaran seiyuu karakter yang hadir dalam anime-nya:

  • Ayumu Murase sebagai Akira Shiroyanagi
  • Aimi sebagai Yuuri Amakage
  • Mayumi Shintani sebagai Mion
  • Miyuri Shimabukuro sebagai Ringo Tatara
  • Yuichi Nakamura sebagai Shin Kumagiri
  • Kazuya Nakai sebagai Madoka Kirisaki
  • Akari Kitou sebagai Yan
  • ? sebagai Masaya Kuroiwa
  • ? sebagai Yuuto Shirasagi
  • ? sebagai Katsuya Saito

Jajaran staf yang diungkap:

  • Sutradara: Nobuyoshi Arai (sutradara episode 21 anime “Dororo“)
  • Komposisi Seri: Touko Machida (Happy Sugar Life)
  • Desainer Karakter: Tomokatsu Nagasaku (Show By Rock!! Stars!!) dan Ikuo Yamakado (Ushinawareta Mirai o Motomete)
  • Studio Animasi: SynergySP (Kakkou no Iinazuke), Vega Entertainment (Kaitou Joker)
  • Studio CG: Studio A-CAT (Tamayomi)

Akari Kitou bawakan lagu tema pembuka yang berjudul “No Continue“. 5-Sai to Ōmori Yasuko bawakan lagu tema penutup berjudul “Make Ibe jikkyō purei“. Kedua lagu belum diungkap jadwal rilisnya.

Sinopsis “Deatte 5-byou de Battle“:

Saat itu hanyalah pagi yang biasa. Akira Shiroyanagi, seorang siswa SMA yang mencintai game dan Konpeito (manisan Jepang) tiba-tiba ditarik ke medan perang oleh gadis misterius yang menyebut dirinya sebagai Mion. Partisipan diberitahu bahwa mereka “dihapus dari registrasi keluarga, terlibat dalam eksperimen, dan mendapatkan kekuatan tertentu.”

Akira bertekad untuk memenangkan game dengan kekuatan yang ia temukan dan menghancurkan organisasi. Dipersenjatai dengan kekuatan yang tak dikira oleh orang-orang dan kemampuan otaknya, periode pertarungan intelegensi terbaru dimulai!

Penulis Saizou Harawata dan mangaka Kashiwa Miyako meluncurkan manga “Deatte 5-byou de Battle” di majalah Ura Sunday pada 11 Agustus 2015. Manga ini juga tampil di aplikasi baca manga milih Shogakukan, Manga One. Volume pertama manga ini diterbitkan Shogakukan pada 26 Februari 2016. Per 18 Juni 2020, manga ini telah diterbitkan hingga volume ke-14. Volume ke-15nya akan terbit pada 19 November 2020.

Manga sudah diterbitkan oleh Elex Media di Indonesia sampai jilid 10.

Selain manga “Deatte 5-byou de Battle“, Saizou Harawata juga menulis skenario dari dua manga lainnya seperti “Doukoku no Majutsushi: Brave & Chicken” dan “Kingdom of the Z“. Manga “Doukoku no Majutsushi: Brave & Chicken” serialisasinya berjalan di Young Gangan sejak 1 Juni 2018. Sementara manga “Kingdom of the Z” berjalan di Comic Days sejak 27 November 2018. Ron Watanuki menjadi mangaka kedua manga tersebut.

Sementara itu, Miyako Kashiwa atau biasa menggunakan alias Yoshino Pierre juga sebelumnya mengerjakan adaptasi manga dari novel karya Tetsuto Uesu, “Shinmai Maou no Keiyakusha“/”Shinmai Maou no Testament“. Di tahun 2018, bersama dengan Sanda Makoto dan Ako, Kashiwa meluncurkan manga “Bestia” yang berjalan di majalah Monthly Shounen Ace hingga kini. Kashiwa juga aktif sebagai ilustrator novel bergenre dewasa sekaligus mangaka untuk serial dewasa di majalah Comic Kairakuten.

© Kashiwa Miyako, Saizou Harawata/Shogakukan

Sumber: Situs Resmi

Share.