Daftar Anime Terburuk Tahun 2020 Menurut Orang Jepang

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr +


Setiap tahun pasti ada aja anime yang tidak mampu memenuhi ekspetasi para penontonnya. Mulai dari pembawaan cerita kurang menarik atau melenceng dari karya aslinya, kualitas pengisi suara buruk, hingga ending yang gagal.

Hal tersebut di manfaatkan oleh forum komentar populer Jepang yang melakukan polling, mulai dari musim dingin, semi, panas, dan gugur, hanya untuk memilih anime mana saja yang pantas menjadi “Anime Terburuk di Tahun 2020” menurut orang Jepang. Lantas anime apa sajakah itu? Berikut daftarnya.

22/7

Di produksi oleh Studio A-1 Pictures bekerjasama dengan Aniplex dan Sony Music Records, dibawah sutradara Yasushi Akimoto. Serial ini menjadi anime terburut tahun 2020 menurut orang Jepang karena cerita animenya. Anime ini tayang dengan dua belas episode.

Berkisah tentang Miu Takigawa merupakan gadis pemalu yang menyukai musik. Suatu hari, Miu menerima surat undangan dari GIP Production untuk mengembangkan musik mereka. Selain Miu terdapat tujuh orang gadis lain yang diundang untuk bergabung membentuk sebuah grup idola baru. Mereka semua terlihat tertarik untuk bergabung, kecuali Miu sendiri.

Anime 22/7
Episode 12
Rilis Winter 2020
Studio A-1 Pictures
Genre Music

Kabukichou Sherlock

Anime terburuk di tahun 2020 menurut orang Jepang kali ini di produksi oleh Production IG, di bawah arahan Ai Yoshimura dan skrip ditulis oleh Taku Kishimoto. Cerita berfokus pada area Kabukichou yang penuh dengan hal-hal berbahaya. Ada banyak kejahatan mengintai, dan kegelapan selalu menyelimuti kota tersebut.

Namun, jauh di bagian terdalam kota, ada Nagaya Detective Agency yang dikelolah oleh seorang nyonya bernama Ny. Hudson. Di tempat itulah para detektif andal mencoba membongkar kasus-kasus berbahaya, terutama tentang adanya pembunuhan aneh oleh Jack the Ripper.

Anime Kabukichou Sherlock
Episode 24
Rilis Fall 2019 – Selesai 2020
Studio Production I.G
Genre Mystery, Comedy, Drama

Shironeko Project: Zero Chronicle

Diadaptasi dari game smartphone Shironeko Project yang dirils di Jepang untuk perangkat iOS dan Android pada Juli 2014. Dikerjakan oleh studio Project No. 9 dan disutradarai oleh Masato Jinbo. Berkisah tentang pahlawan yang mendiami salah satu pulai bernama Astora.

Pahlawan tadi diceritakan sedang melakukan ekspedisi di pulau tersebut bersama Kyle. Di sana mereka bertemu gadis misterius bernama Iris dan kucing putih yang bisa berbicara. Mereka bersama-sama pergi menuju reruntuhan pulau untuk menemukan misteri pulau terbang.

Anime Shironeko Project: Zero Chronicle
Episode Spring 2020
Rilis Fall 2019 – Selesai 2020
Studio Project No.9
Genre Action, Adventure, Magic, Fantasy

Gibiate

Anime buatan studio elle kali ini malah menjadi anime terburuk menurut orang Jepang karena grafik yang seperti anime lawas. Meski begitu, jalan ceritanya tidak begitu buruk. Berkisah Pada tahun 2030 di Jepang. Virus telah menginfeksi manusia hingga ke seluruh dunia. Orang yang terinfeksi berubah menjadi berbagai bentuk monster berdasarkan usia, jenis kelamin, dan ras mereka.

Virus ini dinamai ‘Gibia’ setelah monster menjadi kaya akan variasi seperti owa. Saat itu, sepasang samurai dan ninja muncul di gurun Jepang yang suram. Mereka berdua melakukan perjalanan dari zaman edo ke masa depan, berjuang bersama dengan bantuan dari seorang dokter yang mencoba menemukan obat untuk Gibia. Menghadapi serangan tanpa henti dari para Gibia, dan para penjahat yang menyerang saat kondisi krisis itu, mereka memulai perjalanan berbahaya dengan musuh di sekitarnya.

Anime Gibiate
Episode 12
Rilis Summer 2020
Studio Studio elle, l-a-unch・BOX
Genre Action, Horror, Martial Arts, Samurai, Fantasy

Kamisama ni Natta Hi

Kamisama ni Natta Hi Subtitle Indonesia

Anime baru yang skrip ceritanya ditulis langsung oleh Jun Maeda, Kamisama ni Natta Hi, masuk dalam daftar anime terburuk tahun 2020 menurut orang Jepang. Cerita dimulai pada liburan musim panas terakhir Youta Narukami di sekolah menengah, seorang gadis bernama Hina muncul di hadapannya dan menyatakan dirinya sebagai “Dewi yang msha mengetahui.” Hina memberitakan kepada Youta bahwa dunia ini akan tamat dalam 30 hari.

Setelah Youta menyaksikan kekuatan Hina untuk meramalkan masa depan, dia menjadi yakin bahwa apa yang dikatakan gadis ini adalah nyata. Hina kemudian memutuskan untuk tinggal di rumah Youta karena suatu alasan. Maka dimulailah musim panas sebelum akhir dari dunia terjadi.

Anime Kamisama ni Natta Hi
Episode 12
Rilis Fall 2020
Studio P.A. Works
Genre Drama, Fantasy

Itulah tadi beberapa daftar anime “terburuk” menurut jejak pendapat dari forum terkenal di Jepang, Yaraon!. Bagaimana menurutmu? Apakah list diatas pantas menjadi anime terburuk di tahun 2020?

Source

Yaraon!



Share.