Proyek Boku no Hero Academia Movie 3 Dikonfirmasi, Siap Rilis pada Summer 2021

Google+ Pinterest LinkedIn Tumblr +


Usai merilis sebuah visual yang diyakini para fans sebagai clue yang merujuk pada movie ke-3 Boku no Hero Academia, staf yang terlibat sama sekali belum angkat suara tentang kebenarannya dan hal tersebut masih menimbulkan tanda tanya mengenai proyek apa yang sebenarnya mereka rencanakan. Namun, pertanyaan yang belakangan kerap dilontarkan fans ini akhirnya mulai terjawab lewat Edisi terbaru dari majalah Weekly Shounen Jump terbitan Shueisha tempat manga Boku no Hero di serialkan.

Edisi tersebut mengkonfirmasi bahwa Boku no Hero Academia sekali lagi akan mendapatkan proyek film anime (Movie 3) yang dijadwalkan akan dibuka di bioskop Jepang pada musim panas (Summer) 2021 mendatang. Belum ada detail lebih lanjut apakah proyek ini akan mengadaptasi cerita dari manga atau akan menghadirkan cerita original seperti film sebelumnya.

Horikoshi sebelumnya sempat mengatakan bahwa Boku no Hero Academia movie 2 akan menjadi film yang terakhir dari Franchise tersebut, “tidak akan ada film ketiga. Mungkin” ujarnya. Dia menjelaskan bahwa film kedua dapat digambarkan sebagai semacam penutup untuk serial Boku no Hero Academia. Itu karena ceritanya menggunakan salah satu konsep yang dia pertimbangkan untuk digunakan dalam pertempuran terakhir di manga.

Tapi melihat keberhasilan film keduanya, tidak mengherankan jika Boku no Hero Academia Movie 3 akan diproduksi. Di Amerika sana, film ini berhasil menduduki peringkat satu di box office pada awal pemutarannya. Pada 26 Februari 2020, film anime ini berhasil meraup pendapatan sebesar 2,5 juta USD (sekitar 35 Milyar Rupiah). Di tanggal 27 Februari, film anime ini turun ke posisi ke-3 dengan pendapatan 798.118 USD. Estimasi pendapatan yang akan diterima film anime ini menurut Box Office Mojo adalah 8.482.448 USD.

My Hero Academia THE MOVIE Heroes: Rising mulai tayang di bioskop Jepang pada 20 Desember dan menghasilkan lebih dari 1,76 milyar yen (Sekitar 238 milyar rupiah) di Jepang, melampaui pendapatan film pertamanya. Film ini juga ditayangkan dalam bentuk 4DX di Jepang, mulai 24 Januari 2020, di 81 bioskop di sana. Pada awal perilisannya ia berhasil menduduki peringkat 3 dan pada minggu-minggu berikutnya tetap konsisten berada di 10 besar.

Source

WSJ MagazineTwitter



Share.